Kiamat mendekat(the Approach of Armageddon?)

Telah dekat datangnya saat itu dan telah terbelah bulan(Q 54:1)

Bulan terbelah pada masa Nabi sebagai tanda kenabian Muhammad saw.Dalam surat al-Qamar(bulan),Allah buka saja menjadi saksi mukjizat itu,tetapi jg menunjukan bahwa fenomena alam itu merupakan tanda akhir zaman.Karena Muhammad saw adalah nai terakhir maka kita sebagai umatnya pun sebagai umat terakhir dan setelah itu akan datang hari Pembalasan.tapi kapan tepatnya hanya Allah yang mengetahui.

Dalam salah satu suratNya,Allah bersumpah : Demi masa(Q 103:1)

Kata ' ashr mengandung banyak arti.Diantaranya adalah waktu dlm arti umum,atau periode atau waktu shalat asar.Makna lain dari kata 'ashr adalah 'ashr al-nubuwwah,yaitu masa kenabian Muhammad saw yg di mulai ketika nabi menerima wahyu pertama melalui jibril hingga hari pembalasan.Disini ditunjukan pentingnya mengisi waktu dengan perbuatan baik,pentingnya melaksanakan salat asar dan pentingnya periode Nabi saw dan umatnya.Kehidupan periode ini di temukan dalam sabda Nabi saw :

Ketika umatku berjalan di atas kebenaran,maka mereka akan menikmati masa satu hari,tetapi ketika mereka tidak berjalan diatas kebenaran,mereka hanya punya setengah hari.

Masyarakat Islam yang berjalan diatas kebenaran akan berkembang selama seribu tahun,akan tetapi masyarakat yang berjalan membelakangi kebenaran akan bertahan hanya dalam waktu lima ratus tahun.Nah ini yang patut di baca dengan penuh penghayatan,berdasarkan pemahaman terhadap hadist tersebut,Allah telah memberikan kepada umat Islam jangka waktu 1500 thn,wallahu alam,dan kini kita telah berada pada tahun 1428 Hijriah(2007).Nah berarti kita bisa mengira-ngira sendiri kapan saat itu tiba.....

Kalo untuk tanda-tanda akhir jaman mungkin saudara-saudara dah sering membacanya,atau mendengar dari ceramah-ceramah yang sering berkumandang.Disini yang ingin aku ingatkan hanyalah bagaimana kita sebagai umatNya mempersiapkan Hari akhir itu.

Songsonglah Akhirat!!!!

Jagalah dirimu! Sepeti yg ditulis pada Hai orang-orang yang beriman,jagalah dirimu.Tiadalah orang yang sesat itu akan memberikan mudarat kepadamu jika kamu telah mendapat petunjuk. (Q 5:105)

Beliau mengingatkan kita untuk menjaga keselamatan diri sendiri.Inilah tanggung jawab yang telah ditetapkan Allah atas diri kita.Ayat berikut juga mengemukakan hal yang sama: Hai orang-orang yang beriman,peliharalah dirimu dan keluargamu dari api neraka yang bahan bakarnya adalah manusia dan batu.(Q 66:6)

Artinya,sebagai orang beriman,pertama yang harus kita lakukan adalah memikirkan nasib kita sendiri berkaitan dengan perbuatan kita,dan tidak perlu memikirkan orang lain.Tapi bukan berarti kita tidak perlu memberi nasehat kepada orang lain.Nasehat yang kita berikan pun ada aturannya yaitu harus menuju kebenaran.Ini adalah sebagian kecil dari tulisan Syekh Muhammad Hisyam Kabbani dalam bukunya KIAMAT MENDEKAT yang sedang aku baca nih...

Semoga kita sesama Umat beragama janganlah terlibat dalam perselisihan tak bermanfaat,saling cekcok dan mengeluh.

5 comments:

Anonim mengatakan...

Postingannya bagus banget. Makasih ya..

Anonim mengatakan...

jd inget dengan kematian

icHaaWe mengatakan...

sesungguhnya yg paling dekat dengan setiap-tiap insan itu adalah 'kematian'
smoga kita cukup berbekal yah ...

Anonim mengatakan...

Subhanallah banget dew...

Anonim mengatakan...

wah...ternyata kawan di Fakultas Geologi UNPAD juga rencananya mw ngebedah buku judulnya "Kiamat Mendekat" yang insyaAllah dapat mendatangkan bwaaaaanyak manfaat bagi qt,jangan lupa y on November 2009...POKOKE seruuu bwaaaaanget